Thursday, September 22, 2011

Phuket 14-18 Sept 2011 - part 1




Sebelum berangkat ke Phuket, terus terang saya sedikit kuatir..yg pertama karena ini pertama kalinya saya jalan-jalan sendiri, yang kedua karena cuaca disana sedang musim hujan. dari awal sept, saya selalu membuka website weather.com untuk memastikan apakah hari itu hujan atau tidak, dan beberapa hari sebelum berangkat, saya chat dengan management hotel apakah disana hujan atau tidak.. kenapa saya begitu panik dengan hujan?? karena phuket terkenal dengan pantai dan pulau2nya..jika hujan, mana bisa saya menikmati itu semua...:(



Rabu, 14 September 2011.
pesawat berangkat pukul 4 sore, dan sampai di phuket sekitar pukul 7 malam, setelah melewati proses imigrasi dan ambil bagasi,saya ambil simcard gratis didekat bagasi, dan menuju keluar bandara, dan mencari kios yang menjual tiket minibus, saya beli tiket ini seharga 150 bath dan diantar langsung ke hotel saya di patong.



sampai di Patong resort hotel, saya check in dan membersihkan diri..kemudian keluar untuk melihat - lihat dan mencari tour agent untuk kegiatan esok hari (oia, saya ga bikin itinerary dikarenakan cuaca yg tidak bersahabat), setelah berkeliling jalan rat-u-thit saya menemukan 1 tempat tour agent yg lebih murah dibandingkan yg lain untuk tour yg sama, posisinya ada di antara patong resort - bangla road, didepan toko pharmacy (lupa namanya). dia memberikan harga 800 bath untuk coral island by nikron, 1000 bath untuk phi-phi &maya bay by speedboath, 500 bath untuk simon cabaret (regular seat), dan 1000 bath untuk james bond island, muslim village (5 islands) by river sea 1 (kl ga salah)..setelah itu saya ke family mart untuk beli pulsa isi ulang seharga 90 bath lalu kembali ke hotel (sudah jam 11 malam ternyata)



pengeluaran hari pertama :
minibus airport -hotel : 150 bath
travel : 3300 bath
pulsa : 90 bath
total : 3540 bath
Harga untuk island tour sudah temasuk antar jemput hotel, snack, dan makan siang + free drink



15 Sept 2011,

klo ga salah, saya dijemput jam 8.30 dan butuh 30 menit untuk menuju dermaga. Sesampainya dermaga,saya diajak naik speedboath menuju coral island, hanya 15 menit dari dermaga.disana peserta dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai tour package yang mereka ambil..ada yg diving, sea wallking,snorkling, parasiling, banana boat. kalo saya hanya memilih untuk snorkling dan berjemur di pantai (sesuai budget).. tour ini selesai jam 3 sore, kemudian kita diantar balik ke dermaga + hotel.
sorenya saya memilih untuk berjalan di song roy pee road, lalu saya menemukan shopping area yg cukup besar..disini harganya lebih murah daripada kios2 yang ada disepinggir pantai, letaknya tepat didepan hardrock hotel. kemudian saya jalan ke belakang (thaweewong road) sampai ke arah kee hotel, banyak sekali resto/ tempat hiburan dan belanja disana, ada satu tankini yang awalnya di patok harga 750 bath, menjadi 400 bath, saya tawar 300 tp tidak berhasil,akhirnya saya ga jadi beli.kemudian saya putar balik ke arah bangla road dan menemukan penjual papaya mangga (rasanya kurang enak), saya beli seharga 60 bath.. kemudian makan di pum thai food resto (dia punya cooking class juga loh), tom yumnya + thai ice tea enak..tp sayang isinya cuma 5 ekor udang, sisanya hanya rempah2 yg tidak bisa dimakan..:( saya lupa berapa uang saya habiskan untuk itu..tp kayanya dibawah 170 bath...kemudian saya balik ke hotel..
tetapi sampai hotel, pulsa kartu true saya habis,jadinya saya turun lagi menuju family mart untuk membeli pulsa isi ulang (90 bath), beli jambu segar 50 bath dan banana creeps (40 bath)dan mampir di bangla road... (liat lady boy buka baju)
pengeluaran hari kedua :
makan : 60 + 170+50+40 = 320 bath
pulsa : 90 bath
total : 410 bath



No comments:

Post a Comment